-->

Debat Kandidat DEMA Berlangsung Kurang Menarik

Posted by Unknown Jumat, 31 Mei 2013 0 komentar


STAIN Palangka Raya. Debat kandidat calon Ketua DEMA dan Wakil Ketua DEMA STAIN Palangka Raya yang diegelar pada selasa (28/5) di Aula STAIN. Debat kandidat diikuti oleh tiga pasang calon DEMA yakni pasangan nomor 1 Amir Mahmud-Khadijah, pasangan nomor urut 2 Ahmad Rafuan-Khairur Razikin, dan pasangan nomor urut 3 Trio Cahyo-Sri Jumiasih.
Acara debat kandidat itu diselengarakan oleh Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) STAIN. Ketua KPUM, Dedi Irawan dalam sambutannya mengatakan bahwa debat kandidat ini dilaksanakan untuk memperkenalkan pasangan calon serta visi misi mereka kepada mahasiswa.

“Ini merupakan bentuk pemaparan visi dan misi calon Ketua Dema dan Wakil Ketua Dema dalam mengatasi masalah organisasi dan STAIN ke depannya. Biar para mahasiswa bisa mengenal langsung mengetahui visi misi serta program kerja calon pemimpin mereka untuk membangun STAIN lebih baik”, ujar Dedi Irawan pada saat sambutannya.
Dedi juga menegaskan bahwa ia sangat kecewa pada debat kandidat tahun ini. “Saya sangat kecewa dengan kurangnya minat dan apresiasi dari mahasiswa dalam mengikuti pesta demokrasi mahasiswa pada tahun ini. Hal itu terlihat ketika acara debat berlangsung, hanya segelintir mahasiswa yang dapat hadir pada kegiatan tersebut. Saya mengharapkan ke depannya agar mahasiswa tidak apatis dan pragmatis serta sadar akan pentingnya berorganisasi”, harapnya.
Acara debat kandidat tersebut menghadirkan tiga orang panelis dari masing-masing jurusan, di antaranya Budiya Randika Rahman (Jurusan Dakwah), Jefry Tarantang (Jurusan Syari’ah), dan Norsalilis (Jurusan Tarbiyah). Ketiga panelis ini menurut KPUM sebagai pakar politik di Jurusan masing-masing.
Debat kandidat yang dibawakan oleh presenter Shehab Efendi ini berlangsung kurang menarik. Suasana kurang menarik disebabkan sedikitnya mahasiswa dan pendukung dari pasangan calon yang hadir dalam acara tersebut.
Suasana kembali meriah ketika pertanyaan panelis yang luar biasa dan juga pertanyaan para kandidat sangat menggigit. Ini yang membuat debat kandidat DEMA lebih berwarna dan menarik untuk diikuti.
Debat dibagi ke dalam 5 sesi. Sesi pertama yaitu penyampaian visi dan misi setiap pasangan calon. Sesi kedua pertanyaan ketiga panelis terhadap tiga pasangan calon. Sesi ketiga pertanyaan dari audiens yang mewakili masing-masing Jurusan. Sesi keempat pertanyaan dari masing-masing calon kepada calon lainnya. Dan yang kelima pasangan calon diminta oleh presenter untuk merangkai satu kata menjadi beberapa kata disertai permohonan dukungan kepada seluruh mahasiswa.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Debat Kandidat DEMA Berlangsung Kurang Menarik
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://ponda-samarkand.blogspot.com/2013/05/debat-kandidat-dema-berlangsung-kurang.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.
0 Komentar di Blogger
Silahkan Berkomentar Melalui Akun Facebook Anda
Silahkan Tinggalkan Komentar Anda

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar yang tidak sesuai dengan syarat di bawah ini akan dihapus, Demi kenyamanan kita bersama :

1. Menggunakan bahasa tidak beretika (Sara, Pornografi, Menyinggung)
2. Komentar menautkan link secara langsung
3. Komentar tidak berkaitan dengan artikel
4. Komentar Scam (Promosi Link)

Original design by Bamz | Copyright of Coretan Mahasiswa Kampung.

Pengikut

Recent Comment